Fengshui Untuk Kamar Tidur
BY : ELVINA AGUSTINO


Meskipun kamar tidur bukan merupakan tempat kerja atau usaha, namun fengshui kamar tidur memiliki peran penting dalam kehidupan kita. Sebab dari fengshui kamar tidur yang baik inilah segala hoki dan energi positif bisa didapat. Karena kamar tidur adalah tempat kita beristirahat setelah seharian melakukan aktifitas yang melelahkan. Dengan sendirinya kita membutuhkan kamar tidur yang nyaman sehingga segala energi kita yang terkuras bisa dikembalikan dan dengan demikian kesehatan pun tetap terjaga. Selain itu, kamar tidur yang ditata menurut ketentuan fengshui dipercaya dapat meningkatkan keberuntungan bagi pemiliknya. Lalu seperti apakah kamar tidur yang baik menurut fengshui itu ? Kita akan membahasnya seperti berikut dibawah ini :

1. Singkirkan segala peralatan elektronik atau olahraga dari kamar tidur Anda.

Tidak bisa dipungkiri bahwa rata-rata kamar tidur dewasa ini selalu dilengkapi dengan berbagai macam peralatan elektronik seperti TV, Komputer, DVD Player, dsb. Bahkan terkadang kita juga meletakkan peralatan olahraga di dalam kamar tidur. Sesungguhnya, hal ini tidak baik dilihat dari sudut pandang fengshui. Sebab peralatan-peralatan tersebut memiliki energi yang akan menghancurkan energi-energi baik di dalam ruangan kamar tidur Anda.

2. Bukalah jendela kamar Anda sesering mungkin, terutama pada pagi hari, agar kamar tidur Anda bisa mendapat udara segar yang cukup.

Memang dewasa ini banyak kamar tidur yang hampir tidak pernah dibuka jendelanya karena pemakaian AC. Tetapi sesungguhnya, menurut standar fengshui, jendela kamar tidur yang jarang apalagi tidak pernah dibuka sama sekali adalah buruk. Karena biar bagaimanapun, kamar tidur membutuhkan udara segar dari luar.

3. Jangan meletakkan tanaman hidup di dekat tempat tidur.

Banyak orang yang merasa bingung tentang aturan peletakkan tanaman di dekat tempat tidur ini. Karena menurut fengshui, meletakkan tanaman hidup di dalam ruangan adalah bagus. Memang bagus, tetapi kamar tidur adalah pengecualian. Jadi sebaiknya, dihindari. Namun peletakkan tanaman hidup di dalam kamar tidur masih dibolehkan asalkan kamar tidur Anda luas, sedangkan tanamannya kecil. Yang terpenting adalah, letakkan sejauh mungkin dari tempat tidur.

4. Berikan penerangan yang cukup dan seimbang bagi kamar tidur Anda.

Artinya, kamar tidur sebaiknya jangan terlalu gelap ataupun terlalu terang. Dan menurut fengshui, penerangan yang paling baik adalah lilin. Tentunya harus dipilih lilin yang aman dan tidak mengandung racun. Namun dewasa ini mungkin sudah tidak terlalu lazim mengandalkan penerangan hanya dengan lilin. Dengan demikian, penggunaan lampu biasa pun tidak masalah, dan lilin hanya sebagai tambahan dekorasi saja.

5. Berikan warna lembut dan netral untuk dinding kamar tidur Anda.

Warna dinding kamar tidur yang paling baik menurut fengshui adalah turunan dari warna putih hingga krem muda. Namun selain warna-warna tersebut juga bisa digunakan warna-warna lain seperti biru, hijau, ungu, merah muda, dsb asalkan dalam nuansa yang selembut mungkin. Karena, warna-warna natural dan lembut dipercaya dapat memperbaharui stamina fisik yang lelah setelah seharian beraktifitas, sekaligus memberikan kenyamanan secara batin.

6. Jika ingin memasang lukisan atau dekorasi dalam kamar tidur, maka pilihlah yang memiliki nuansa kebahagiaan dan kenyamanan.

Salah satu hal yang tidak boleh dilupakan dalam penataan kamar tidur sesuai fengshui adalah, mengenai dekorasi atau hiasan-hiasan, baik itu berupa lukisan ataupun benda-benda lainnya. Kamar tidur merupakan tempat dimana kita memulai hari baru setiap harinya, dimana kita seharusnya mendapatkan motivasi baru dan pikiran jernih, sehat serta bahagia, agar bisa memulai aktifitas dengan lancar. Jadi, idealnya adalah, hiasan-hiasan yang kita letakkan di dalam kamar tidur adalah yang memiliki nuansa kebahagiaan atau mendatangkan kenyamanan saat memandangnya. Dianjurkan juga untuk meletakkan pajangan-pajangan atau lukisan-lukisan yang sesuai dengan harapan atau cita-cita kita, karena menurut fengshui, ini seperti salah satu jenis doa bagi harapan atau cita-cita tersebut untuk bisa terwujud.

7. Mengikuti aturan peletakkan tempat tidur sesuai fengshui

Aturan peletakkan tempat tidur menurut fengshui ini antara lain adalah, tempat tidur harus bisa dengan mudah dijangkau dari kedua belah sisinya, dan pada masing-masing sisi tempat tidur diletakkan sebuah meja kecil. Selain itu, hindari meletakkan tempat tidur dengan posisi tepat berseberangan dengan pintu.
0 komentar: