Sextropology Libra
BY : ELVINA AGUSTINO

LIBRA :
Simbol : Timbangan

Timbangan dalam simbol Libra merupakan sepasang timbangan emas dengan desain khusus yang klasik, termasuk neraca periuk yang tergantung pada neraca penimbang tengah yang dilengkapi dengan tongkat ramping, agar bisa tercapai pertimbangan abadi dalam posisi kesamaan yang mutlak. Gerakannya mampu mencapai ke tingkat yang paling sederhana. Merupakan timbangan yang dipercaya bertindak sebagai pembawa perdamaian atau posisi tengah yang netral, baik dalam percintaan maupun peperangan. Walaupun niat baik ini sering diartikan sebagai sikap plin-plan dan tanpa pendirian. Juga merupakan seorang diplomat alam yang piawai dalam menimbang antara pro dan kontra, berada diluar pertempuran yang haus darah.

Planet Yang Mempengaruhi : Venus

Venus merupakan planet terdekat kedua di luar Bumi dengan Matahari, sesudah Mercury dalam sistem solar. Mengembara melewati duabelas tanda zodiak rata-rata 224 hari. Menunjukkan kemampuan untuk memikat dan mengembalikan cinta kasih serta rasa sayang. Selalu berusaha untuk menciptakan kepuasan bagi setiap sahabatnya. Dinyatakan sebagai planet feminin yang mewakili apresiasi kecenderungan akan kesenangan yang mengarah pada kepribadian harmonis.

Ciri-ciri pria Libra :

Sangat mudah bagi seorang pria Libra untuk memikat wanita manapun yang diinginkannya, karena mereka terlahir dengan pesona luar biasa terhadap lawan jenisnya. Ditambah lagi kegemaran mereka akan keindahan, kemewahan serta selalu memperhatikan penampilan fisik. Dari luar mereka tampak halus, lembut, menarik dan mudah bergaul. Dari keduabelas tanda zodiak, inilah pria yang paling banyak memikat hati para wanita. Walaupun apa yang tampak dari luar dan kesan yang mereka tampilkan pada awal perkenalan ternyata tidak seindah aslinya. Setelah lebih jauh memahami kepribadian seorang pria Libra, mungkin wanita yang tadinya tergila-gila akan menjadi kecewa. Sebab pria Libra adalah pria paling plin-plan dan tidak berpendirian diantara pria-pria berzodiak lainnya. Mereka juga memiliki kecenderungan untuk bergantung pada orang lain termasuk pasangannya, sehingga mereka berkesan lemah, kurang dewasa dan tidak mandiri. Sebenarnya proses kematangan seorang pria Libra menuju kedewasaan memang berjalan lambat dibanding pria-pria lain pada umumnya. Ditambah lagi, mereka biasanya agak malas. Mereka suka sekali menjadi pengamat dan meneliti segala hal disekitarnya, termasuk orang-orang lain, tetapi enggan berbuat sesuatu secara fisik. Memperbandingkan antara orang yang satu dengan orang yang lain merupakan salah satu kegemaran mereka. Dan rata-rata pria Libra adalah cerewet karena sebenarnya mereka seorang perfeksionis. Namun pria Libra juga berotak cerdas dan pandai bersilat lidah, serta memiliki jiwa seni tinggi. Oleh karena itu bekerja di bidang kreatif adalah yang paling pas bagi mereka. Sisi baiknya, pria Libra yang mudah menyesuaikan diri ini adalah seorang pembawa keseimbangan dan keharmonisan dimanapun mereka berada. Pria Libra selalu bisa diandalkan sebagai pihak netral yang mampu berpikir secara rasional tanpa memihak. Merka bisa melihat suatu masalah dengan kepala dingin tanpa melibatkan perasaan pribadi. Bahkan perselisihan sehebat apapun masih bisa mereka atasi dengan tenang. Adakalanya mereka mampu mengubah lawan menjadi kawan.

Cinta Pria Libra :

Seorang pengagum keindahan seperti pria Libra pastilah mencari seorang wanita yang menarik secara fisik sebagai pasangan mereka. Pria Libra juga berpikir untuk menebarkan pesona yang mereka miliki seluas-luasnya. Jadi meski sudah memiliki pasangan, seorang pria Libra akan tetap menebar pesona kemana-mana. Pada dasarnya, pria Libra menyayangi dan mencintai kekasihnya, hanya saja mereka tidak bisa menahan diri untuk tidak memamerkan daya pikat mereka kepada wanita-wanita lain. Kriteria pria Libra dalam mencari kekasih boleh dibilang dangkal, karena asalkan menarik secara fisik serta bisa diajak bersenang-senang, maka sudah cukup. Tak heran kalau pria ini biasa terlibat dalam cinta monyet meski berapapun usia mereka. Walaupun pria Libra mencintai kekasihnya, tetapi kalau terjadi putus cinta, mereka mampu melupakan mantan kekasihnya tersebut. Dan biasanya seorang pria Libra tidak pernah cukup matang dan cukup mantap saat mereka memasuki jenjang pernikahan. Hal ini disebabkan oleh sifat mereka yang plin-plan, selalu bimbang dan ragu serta kurangnya kedewasaan.

Sex Pria Libra : The Perfectionist

Sesuai dengan sifatnya yang perfeksionis, maka pria Libra menginginkan kesempurnaan dalam bercinta. Menurut mereka, kesempurnaan tersebut hanya bisa dicapai dalam permainan seks yang lembut dan tidak tergesa-gesa. Pria Libra biasanya mahir merayu wanita sebagai pendahuluan yang menggairahkan sebelum berhubungan intim. Dan setiap hubungan seks yang dilakukan harus berlangsung dengan penuh keindahan dan kenikmatan. Tak heran kalau pria ini bersedia memberikan foreplay yang maksimal kepada pasangannya. Boleh dikatakan pria Libra adalah seorang pencinta ulung.

Sex Secret :

Pria Libra tidak menyukai aturan-aturan kaku dalam bercinta. Mereka gemar bereksperimen dengan beraneka gaya dan posisi.

Cara Membangkitkan Gairah Pria Libra :

Berdandanlah sebagai gadis remaja yang imut dan lugu jika ingin mengajaknya bercinta.

Pria Libra vs wanita Aries :
Merupakan pasangan yang sejalan dalam pemikiran sekaligus saling tergila-gila satu sama lain. Hanya saja, wanita Aries akan berperan sebagai pengendali yang berkuasa dalam hubungan ini. Semakin pria Libra mengalah, maka wanita Aries pun akan semakin menjadi-jadi. Tentu akan tiba saatnya dimana pria Libra tak bisa bertahan lagi.

Pria Libra vs wanita Taurus :
Keduanya sama-sama berada dibawah naungan planet Venus yang memuja keindahan dan kecantikan lahiriah. Cukup banyak kesamaan diantara mereka sehingga hubungan yang terjalin bisa bertahan lama. Di atas ranjang pun keduanya sama-sama mampu saling mengimbangi dan memuaskan. Hanya saja, wanita Taurus membutuhkan kesetiaan dan komitmen yang jelas, sementara pria Libra selalu tebar-tebar pesona dan berkesan enggan diikat.

Pria Libra vs wanita Gemini :
Keduanya akan sama-sama saling terpikat dalam waktu singkat. Dan keduanya pun akan menjalani hubungan yang dinamis serta menyenangkan. Bisa jadi keduanya merupakan pasangan yang populer di lingkungan mereka. Tetapi soal kesetiaan dan kedewasaan adalah perkara sulit bagi keduanya, sehingga hubungan ini akan susah berujung pada perkawinan.

Pria Libra vs wanita Cancer :
Wanita Cancer jelas bukanlah sosok yang tepat mendampingi seorang pria Libra, baik sebagai sahabat, kekasih maupun pasangan hidup. Sifat perasa dan posesif wanita Cancer akan membuat pria Libra ketakutan. Sebaliknya, wanita Cancer juga akan kecewa karena pria Libra bukanlah tipe yang bisa diandalkan dan dijadikan sandaran.

Pria Libra vs wanita Leo :
Pasangan yang menggebu-gebu dan luar biasa diatas ranjang. Bisa jadi kemesraan mereka di ranjang begitu dominan sehingga seolah-olah tidak ada hal lain lagi yang lebih penting. Asalkan tetap mampu mempertahankan gelora, pasangan ini bisa menjalin hubungan jangka panjang.

Pria Libra vs wanita Virgo :
Merupakan hal yang sangat sulit untuk menyatukan pikiran dan perasaan antara pria Libra dan wanita Virgo. Awalnya mungkin saja wanita Virgo tergila-gila pada pria Libra yang menawan, tetapi lama-kelamaan akan kecewa karena ternyata pria ini tak memiliki kepastian dan tak bisa diandalkan. Pria Libra pun bisa saja tertarik pada awalnya jika kebetulan si wanita Virgo berpenampilan menarik, namun pria ini akan segera menyadari bahwa pribadi wanita Virgo adalah terlalu kaku dan membosankan baginya.

Pria Libra vs wanita Libra :
Terdapat banyak kesamaan karakter yang memungkinkan keduanya untuk bisa saling memahami dalam berbagai hal. Kekurangannya, keduanya sama-sama sulit mengambil keputusan dan sama-sama membutuhkan tempat bersandar. Meski demikian, hubungan jangka panjang masih bisa terjalin. Tetapi keduanya akan sama-sama enggan mengajak pasangannya untuk melangkah ke jenjang pernikahan.

Pria Libra vs wanita Scorpio :
Pasangan ini akan menjalin hubungan yang semarak dan dinamis, baik untuk urusan bercinta maupun urusan lainnya. Tetapi tentu saja pria Libra harus selalu waspada karena wanita Scorpio adalah makhluk yang penuh tipu muslihat. Jika si wanita Scorpio yang lebih dulu tergila-gila, maka pria Libra bisa saja terperangkap dan sulit melepaskan diri dari jeratan wanita ini tanpa disadari. Sebaliknya jika si pria Libra yang lebih dulu mengejar wanita Scorpio, maka wanita ini bisa saja tampak jinak dan menurut, tetapi dibalik itu sebenarnya tetap membuka peluang terhadap pria lain.

Pria Libra vs wanita Sagitarius :
Tidak mudah untuk mengikat dan mengendalikan seorang wanita Sagitarius, dan pria Libra pun akan menghadapi kesulitan yang sama. Jika ingin menjalin hubungan jangka panjang dengan wanita Sagitarius, maka pria Libra harus belajar bersabar dan menahan diri serta bersedia memberikan cukup keleluasaan. Sebab wanita Sagitarius tidak ingin dikekang sama sekali.

Pria Libra vs wanita Capricorn :
Wanita Capricorn adalah tipe baik hati yang dapat diandalkan sebagai pasangan hidup, tetapi segala kualitas wanita ini tidak akan langsung terlihat pada awal perkenalan. Justru yang tampak sekilas dari luar adalah kekakuan dan sikap yang cenderung membosankan bagi pria Libra. Sebenarnya pasangan ini bisa menjalin hubungan yang menyenangkan dan langgeng, asalkan pria Libra tidak buru-buru merasa bosan dan meninggalkan wanita Capricorn.

Pria Libra vs wanita Aquarius :
Bukan pasangan yang cocok, karena apa yang merupakan minat dan pemikiran pria Libra adalah bertolak belakang dengan apa yang menjadi minat dan pemikiran wanita Aquarius. Meneruskan hubungan hingga ke jangka panjang hanya akan membuat keduanya frustasi.

Pria Libra vs wanita Pisces :
Hubungan antara keduanya akan berlangsung bagaikan dongeng indah dari negeri khayalan. Memang menyenangkan, namun keduanya sama-sama enggan berpijak ke dunia nyata. Selama tidak ada cobaan yang menghadang, hubungan ini akan baik-baik saja. Tetapi jika sampai terbentur masalah, maka keduanya akan sama-sama saling menjauh dan melarikan diri.
0 komentar: